Sabtu, 30 September 2017 Universitas Mathla’ul Anwar Banten akan menggelar acara nonton bareng Film Gerakan 30 September atau lebih dikenal dengan nama G30S PKI. Hal ini menindak lanjuti Perintah Panglima Besar TNI Gatot Nurmantyo dan dikuatkan oleh Surat edaran Pengurus Besar Mathla’ul Anwar.
Hal ini sepatutnya untuk mengingatkan khususnya generasi Muda Mathla’ul Anwar dan Masyarakat dilingkungan Kampus UNMA Banten untuk mengingat kembali Tragedi berdarah yang menjadi sejarah kelam Bangsa Indonesia dimana adanya pembantaian besar- besaran terhadap Kiai, Santri dan Jendral oleh Partai Komunis Indonesia (PKI).
Acara ini akan digelar di Ruang Auditorium Gedung G (FKIP) lantai II, Kampus Universitas Mathla’ul Awar dimulai pukul 13.00 WIB sampai dengan Selesai dan dihadiri oleh Wakil Rektor III unma Banten dan Bpk. Epi Hasan Rifa’I, SH., MH. Sebagai Nara Sumber.
Leave a Reply